Sabtu, 25 November 2023

FREE PALESTINA

Peperangan ini bukan berkonsep dan berfokus pada perang antara suku ataupun agama, peperangan ini bertajuk pada kemanusiaan.



Tidakkah teriris hati mu, saat melihat orang lain, diperlakukan tidak selayaknya manusia, diusir dari kediamannya sendiri, dijajah, diperangi, diperlakukan tidak adil, lalu apakah arti dari ham itu sendiri?

Apakah masyarakat Palestina memilikinya? 

Sepertinya jauh dari kata itu, sebelum Mandat kekuasaan Inggris berakhir, pada 14 Mei 1948, paramiliter Israel sudah mulai beroperasi militer. Ini menghancurkan kota-kota dan desa-desa Palestina guna memperluas perbatasan Israel yang akan lahir.  Perluasan perbatasan negara terus-menerus terjadi hingga tahun 2023. Serangan acak yang dilakukan Israel terhadap Palestina  telah menewaskan ribuan masyarakat sipil di jalur Gaza.

Kebijakan Israel yang semena-mena merupakan kejahatan apartheid dan Persekuasi. Apatheid saat ini sudah jadi istilah hukum universal. Larangan terhadap utamanya diskriminasi dan penindasan institusional. Apartheid itu sendiri merupakan tindakan kejahatan terhadap kemanusiaan.


Astaghfirullahalazim, apa yang telah dilakukan oleh negara tersebut? Kenapa tega melakukan apa pun di atas penderitaan orang lain? bukan kah hal ini merupakan pelanggaran dari hak asasi manusia?

Tidakkah menurut mu perlakuan mu sudah lebih dari cukup?

Sudah seharusnya kau berhenti disini!

Mari kita saling mendoakan saudara kita yang ada di Palestina, membantu sebisa dan semampu kita.


Wahai saudara-saudara ku, yang saat ini bendera mu sedang dikibarkan dimana-mana. Ketahuilah beberapa pihak pasti memihak dan mendukung mu, secara materi dan spritual, itu pasti. Adapun aksi bela palestina dilakukan di berbagai negara, seperti di Indonesia melakukan aksi bela Palestina pada tanggal 05 November 2023 dan digelar di Monas, Jakarta, Indonesia. Gelombang aksi bela Palestina juga dilaksanakan di Malaysia pada 22 Oktober 2023, warga berkumpul di Lapangan Merdeka, Kula Lumpur. Aksi bela Palestina ini terus meluas di berbagai negara.

Kami masyarakat lain, as humanity sangat mendambagakan perdamaian antara Israel dan Palestina. 



Oleh: Ririnkhai_

Tidak ada komentar:

Posting Komentar